Meme-meme Sinetron Indonesia yang Lucu Abis

Pertelevisian dari dulu hingga sekarang begitu lekat dengan yang namanya ‘sinetron’. Sinetron seakan merupakan tayangan wajib yang menjadi tontonan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Meski ditayangkan secara rutin setiap hari, para penonton setianya seakan tidak memiliki kamus dengan kata bosan di dalamnya. Bahkan, saat ketinggalan satu episode saja, mereka akan meminta teman atau tetangga untuk menceritakan bagaimana jalan cerita dari sinetron tersebut.

Berbagai genre sinetron pun disajikan untuk memuaskan para penggemarnya. Mulai dari tema keluarga, sinetron remaja, sinetron anak, bertemakan kepahlawanan, komedi, cerita dongeng, serta tak lupa sinetron yang ceritanya diadaptasi dari luar Indonesia.

Namun, di antara sekian banyak sinetron yang tayang, tak sedikit pula yang memberikan pesan moral yang tidak baik, meski masih ada juga yang mengandung nilai moral yang bisa dijadikan contoh dalam kehidupan sehari-hari. Semua itu tergantung bagaimana penilaian para penonton dan bagaimana mereka bisa menfilter mana yang patut untuk dicontoh dan mana yang tidak.

Team wajibbaca.com mencoba untuk mengumpulkan meme-meme lucu seputar sinetron Indonesia yang dijamin bikin kamu senyum-senyum sendiri atau bahkan ketawa ngakak.

Spesialis peran pembantu, sekali-kali jadi orang kaya dong...

Baru Bismillah udah Sodakallahul'adzim, sama halnya adegan sholat, baru takbir tahu-tahu udah salam

Pertanyaannya, mereka mandinya di mana, ganti baju di mana, belanjanya di mana..hahaha

Emak Ijahnya jarang dimunculin, kalah sama Wakwaw dan trio ubur-ubur, untung ini sinetron udah kelar

Kalau niat jahat diem aja, suara hatinya jangan diloudspeaker ntar dengar semua

Pas bahagia udah tamat ceritanya

Adegan sinetron di sekolah, banyakan di luar kelasnya... Padahal jam istirahat normal cuma 15-30 menit aja kan?

Dokternya sudah baca skrip dulu sih..hehehe...

Padahal kalau lari juga masih sempet lho...

Parah, sampai dibikinin soal ujian

Positive thinking aja lah, mungkin habis wudhu dandan lagi biar cakep di kamera

Hahaha bener nih, kalau mimin sukanya nonoton Doraemon

Hihihi… Lucu-lucu ya… Orang Indonesia memang tak pernah kehabisan ide dalam membuat cerita dalam sinetron. Lucunya lagi, penontonnya selalu setia menanti hingga akhir episode, meski episodenya sudah sampai ribuan alias nggak ada endingnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel